10 Tokoh Inspiratif yang Lahir di Bulan Januari

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
[quote]Ketika membaca buku-buku biografi, pasti banyak di antara kita yang terinspirasi oleh kisah perjalanan hidup orang-orang yang diceritakan dalam buku tersebut. Itu memang merupakan salah satu tujuan dicetaknya buku biografi. Berikut adalah daftar 10 tokoh inspiratif yang lahir di bulan Januari. Bukan merupakan buku biografi, tapi bisa menjadi langkah pembuka awal sebelum kamu mencari buku yang mengisahkan tokoh-tokoh dunia ini di toko buku terdekat.
Quote:

1. Mozart
[imagetag]

Wolfgang Amadeus Mozart lahir pada 27 Januari 1756. Ia merupakan komponis musik klasik dahsyat yang karya-karyanya tak hilang dimakan zaman. Lebih dari 600 karya telah ia hasilkan. Sejak masa kecilnya di Salzburg, Mozart telah menunjukkan bakat dalam bermusik. Bersama Beethoven, ia kini kerap menjadi rujukan oleh para penggemar musik klasik.
Quote:

2. Janis Joplin
[imagetag]

Janis Lyn Joplin lahir pada 19 Januari 1943. Masa muda Janis Joplin dipenuhi semangat pemberontakan terhadap gaya hidup trendi yang menurutnya membosankan. Ia mengawali karir sebagai musikus di San Francisco sebagai penyanyi blues dan folk. Di puncak karirnya, ia dijuluki Ratu Rock and Roll dan Ratu Psychedelic Soul. Majalah Rolling Stone memasukkan namanya ke dalam daftar 100 seniman terhebat sepanjang masa.
Quote:

3. Muhammad Ali
[imagetag]

Muhammad Ali terlahir sebagai Cassius Marcellus Clay Jr. pada 17 Januari 1942. Ia menggunakan nama Muhammad Ali setelah bergabung dalam kelompok Nation of Islam pada 1964. Ia beralih memeluk Islam sepenuhnya pada 1975 dan mempraktikkan Sufisme. Sebagai seorang petinju, tak ada yang meragukan kehebatannya di atas ring. Juara dunia Tinju Kelas Berat ini pernah mampir bertanding di Istora Senayan, jakarta pada 20 Oktober 1973. Sewaktu ditanya bagaimana kesan pertamanya tentang Indonesia, ia berkata: "Sebuah negara yang unik, di mana penduduknya sangat bersahabat, dan selalu tersenyum kepada siapapun."
Quote:

4. Simone de Beauvoir
[imagetag]

Simone de Beauvoir yang lahir pada 9 Januari 1908 memiliki nama lengkap yang cukup panjang, Simone-Ernestine-Lucie-Marie Bertrand de Beauvoir. Ia merupakan filsuf, aktivis, sekaligus feminis asal Prancis. Terkenal dengan pemikiran Eksistensialisme dan Feminismenya, ia menulis sejumlah esai dan novel berkualitas serta berjuang melawan penindasan terhadap kaum perempuan.
Quote:

5. Elvis Presley
[imagetag]

Elvis Aaron Presley lahir pada 8 Januari 1935. Elvis yang dijuluki Raja Rock and Roll digilai banyak perempuan pada masanya. Dengan musik Rockabily yang masih dimainkan banyak musisi saat ini, ia menggebrak dunia permusikan dan berhasil menjadi salah satu ikon populer Amerika dari abad ke 20. Ia meraih penghargaan tertinggi Grammy Lifetime Achievement saat usianya 36 tahun.
Quote:

6. Rowan Atkinson
[imagetag]

Banyak orang mengenal Rowan Atkinson atau Mr. Bean hanya sebagai seorang komedian semata. Aktor kelas dunia yang lahir pada 6 Januari 1955 ini juga merupakan seorang penulis dan aktivis politik yang gigih memperjuangkan kebebasan berekspresi dalam berseni. Perdana Menteri Inggris Tony Blair adalah rekan satu sekolahnya ketika menempuh studi di Durham Choristers School.
Quote:

7. Louis Braille
[imagetag]

Lahir pada 4 Januari 1809, Louis Braille tak bisa melihat setelah mengalami kecelakaan di masa kecilnya. Namun, ia berhasil menjadi salah satu penemu terhebat sepanjang masa setelah berhasil menciptakan sistem huruf Braille yang sangat membantu mereka yang tak bisa melihat untuk membaca. Huruf Braille masih digunakan hingga kini dan telah diadaptasi ke dalam banyak bahasa di seluruh dunia.
Quote:

8. J.R.R. Tolkien
[img]http://uniqpost.com/wp-content/uploads/2012/01/Tolkien_1482719c.jpg

John Ronald Reuel Tolkien yang lahir pada 3 Januari 1892 moncer dengan karya-karya novel dengan fantasi tingkat tinggi seperti The Lords of the Rings dan The Hobbit. J.R.R. Tolkien merupakan seorang profesor dalam bidang literatur dan bahasa. Pada 28 Maret 1972, Ratu Inggris Elizabeth II menganugerahinya dengan gelar Commander of the Order of the British Empire. Pada 2008, The Times menempatkan ia di peringkat ke 6 dalam daftar 50 Penulis Terbesar Ingris Sejak 1945. Pada 2009, ia berada di peringkat 5 dalam daftar selebritis yang telah meninggal yang memiliki penghasilan terbanyak versi majalah Forbes.
Quote:

9. Martin Luther King, Jr.
[imagetag]

Marthin Luther King, Jr. yang lahir pada 15 Januari 1929 merupakan pahlawan kaum keturunan bangsa Afrika di Amerika Serikat. Ia merupakan pemimpin gerakan yang menuntut hak-hak sipil bagi warga hulit hitam di negeri Paman Sam tersebut. Lewat pidato terkenalnya yang berjudul "I Have a Dream", ia berhasil menggugah nurani banyak orang terkait dengan masalah yang dihadapi oleh saudara-saudari sebangsanya. Kini, di Amerika Serikat setiap tanggal 15 Januari menjadi hari libur untuk memperingati martin Luther King, Jr. yang tewas dibunuh orang yang tak menyenangi perjuangannya.
Quote:

10. Christian Dior
[imagetag]

Christian Dior lahir pada 21 Januari 1905. Ia merupakan pendiri rumah busana yang masih masyhur hingga kini. Banyak selebritis Hollwood yang menggemari rancangan yang dihasilkan dari rumah busananya. Kini, butik-butiknya tersebar dari Paris hingga Shanghai. Keluarga Dior sebenarnya menginginkannya menempuh karir sebagai seorang diplomat, namun jiwa seninya membuatnya menjadi pemberontak dan akhirnya berhasil menjadi salah seorang perancang busana kawakan di seuruh dunia.

Terbanghigh 25 Jan, 2012

Admin 25 Jan, 2012


-
Source: http://kaskus-forum.blogspot.com/2012/01/10-tokoh-inspiratif-yang-lahir-di-bulan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

lintasberita
Jangan Lupa di Share yaaa... !!!! Klik tombol dibawah ini

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar:

Posting Komentar